Building Blocks atau Mainan Balok
Permainan building blocks mengajarkan anak untuk membentuk bangunan sesuai dengan kreasinya.
Permainan ini bermanfaat untuk melatih motorik halus dan mengembangkan logika anak. Apalagi, jika bermain dengan teman seusianya yang dapat meningkatkan kemampuan interaksi sosialnya.
Selain itu, mainan ini juga mengajarkan si kecil buat mengenal bentuk-bentuk yang ada di lingkungan sekitar. Soalnya, mainan ini terdiri dari balok yang berbentuk segitiga, persegi, dan lingkaran.
Kamu dapat dengan mudah menemukan berbagai jenis mainan balok yang sesuai untuk anak-anak, termasuk mainan balok kayu, serta mega blocks yang memungkinkan anak untuk menciptakan bangunan besar.